Hari: 19 Maret 2024
Jelang Idul Fitri 1445 H, Polres Batu laksanakan Ops Pekat Semeru 2024
Kota Batu – Dalam rangka menciptakan kondisi Sitkamtibmas Di Wilayah Hukum Polres Batu, Kapolres Batu AKBP Oskar Syamsuddin , siang ini memimpin pelaksanaan Latihan Pra Operasi Pekat Semeru 2024, yang bertempat di Rupatama Polres Batu, Selasa (19/3/2024). Dalam kegiatan tersebut Kapolres Batu didampingi oleh Kabag Ops Polres Batu Kompol Suyatno dan dihadiri oleh Kasat Reskrim, Kasat Intelkam, Kasat Resnarkoba dan anggota Polres Batu yang ditunjuk dalam Operasi Pekat Semeru Polres Batu. Operasi Pekat Semeru 2024 merupakan Operasi Kepolisian Kewilayahan yang dilaksanakan dalam rangka cipta kondisi sitkamtibmas di wilayah hukum Polres Batu serta penanggulangan penyakit masyarakat, kejahatan penyalahgunaan handak, petasan/mercon, narkoba,…
Read MoreTekan Fatalitas Lakalantas Polresta Malang Kota Resmikan “Traffic Accident Rescue”
KOTA MALANG – Operasi Keselamatan Semeru 2024 yang berlangsung selama 14 hari sudah berakhir pada Minggu (17/03) kemarin. Namun demikian Satlantas Polresta Malang Kota tetap konsisten dalam pencegahan pelanggaran lalu lintas untuk menekan angka fatalitas kecelakaan yang terjadi. Kesuksesan pelaksanaan Operasi Keselamatan Semeru 2024 yanag dilaksanakan oleh Polresta Malang Kota juga tak lepas dari sinergitas Polresta Malang Kota dengan berbagai komunitas dan relawan yang sudah terjalin selama ini dan sigap dalam “Traffic Accident Rescue”. Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Budi Hermanto S.I.K, M.Si pengukuhan tim “Traffic Accident Rescue” adalah wujud kolaborasi kepolisian dengan masyarakat dalam evakuasi dan pertolongan kemanusiaan saat…
Read MoreOperasi Keselamatan Semeru 2024, Polres Tanjungperak Berhasil Menekan Fatalitas Laka Lantas
TANJUNGPERAK – Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Polres Pelabuhan Tanjung Perak AKP Moch Suud mengatakan Operasi Keselamatan Semeru 2024 yang sudah digelar selama 14 hari di wilayah hukum Polres Pelabuhan Tanjungperak berhasil menekan tingkat fatalitas laka lantas. Hal itu disampaikan AKP Moch Suud di Mapolres Tanjungperak usai melakukan Analisa dan evaluasi ( Anev ) hasil Operasi Keselamatan Semeru 2024 bersama jajaranya, Selasa (19/3). Disebutkan oleh Kasatlantas Polres Tanjungperak Polda Jatim ini, bahwa selama pelaksanaan Operasi Keselamatan Semeru 2024, data fatalitas kecelakaan lalu lintas ( Laka Lantas) menunjukan angka Nol atau Nihil. “Pada tahun 2023 terjadi laka menyebakan meninggal dunia ada…
Read MoreSafari Ramadhan Bersama Masyarakat, Kasun Gobed Kasembon apresiasi Kinerja Polres Batu
Kota Batu – Kapolres Batu Polda Jatim AKBP Oskar Syamsuddin bersama para pejabat Utama Polres Batu menggelar kegiatan Safari Ramadhan bersama masyarakat di Dsn Gobed Desa Pondok agung Kecamatan Kasembon, Kamis (14/3/2024) lalu. Acara safari maulid ini nampak gayeng dengan dihadiri oleh Kasun Gobed Bapak Joni bersama masyarakat sekitar yang ramah menyambut kedatangan rombongan dari Polres Batu. Dalam sambutannya, Kapolres Batu AKBP Oskar Syamsuddin menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya kepada para masyarakat Dsn Gobed yang bersedia hadir dalam acara tersebut juga telah memberikan jamuan takjil serta Buka Puasa kepada rombongan. “Kepolisian tidak bisa bekerja sendiri dalam menjaga situasi kamtibmas…
Read MoreSafari Ramadhan ke Jajaran, Kapolrestabes Surabaya Beri Taliasih untuk Anak Yatim
SURABAYA – Bulan Ramadhan 1445 H/2024 diisi oleh Polrestabes Surabaya dengan berbagai kegiatan kerohanian dengan tetap tidak mengesampingkan tugas pokok fungsinya dalam memelihara Kamtibmas. Kegiatan safari ramadhan kali ini dilaksanakan untuk memupuk tali silaturahmi dengan mengunjungi Polsek Dukuh Pakis. Di lokasi tersebut, Kapolrestabes Surabaya,Kompes Pol Pasma Royce bersama rombongan dan anggota Polsek Dukuh Pakis mengikuti Kultum dan menggelar do’a bersama. Sebelumnya, Kapolrestabes Surabaya juga memberikan tali asih untuk anak Yatim yang ditangkan oleh Polsek Dukuh Pakis. Hal itu kata Kombes Pol Pasma sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama dengan berbagi di bulan suci Ramadhan. “Sudah kewajiban kita saling peduli antar sesama,”…
Read MoreOps Keselamatan Semeru 2024 Berakhir, Fatalitas Lakalantas di Magetan Turun Drastis
MAGETAN – Operasi Keselamatan Semeru 2024 yang digelar Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Magetan resmi berakhir pada hari Minggu (17/3). Operasi yang berlangsung selama 14 hari ini menunjukkan hasil positif dengan penurunan drastis angka kecelakaan dan fatalitas di wilayah Kabupaten Magetan. Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Polres Magetan AKP Sony Suhartanto mengatakan, selama periode operasi, hanya 15 kasus kecelakaan yang tercatat. Berbeda dengan tahun sebelumnya, tidak ada korban luka berat maupun meninggal dunia dalam Operasi Keselamatan Semeru 2024 kali ini. “Alhamdulillah, untuk operasi Semeru kali ini angka kecelakaan menurun. Pun angka fatalitas kecelakaan yang sampai parah atau meninggal dunia tidak…
Read MorePolisi Berhasil Bongkar Jaringan Pemalsu Beras Bulog Jadi Kemasan Premium di Malang
MALANG – Aparat Kepolisian Resor Malang, Polda Jatim, berhasil membongkar jaringan pemalsu beras Bulog menjadi kemasan premium. Terduga Pelaku tega mengemas ulang beras subsidi pemerintah tersebut kemudian dijual kembali dengan harga lebih tinggi. Wakapolres Malang Kompol Imam Mustolih, mengatakan tersangka yang diamankan ialah perempuan berinisial EH (37), asal Desa Mangliawan, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang. Tersangka EH berhasil diamankan tim Satgas Pangan Satreskrim Polres Malang di toko beras miliknya di Jalan Kubu, Desa Kidal, Kecamatan Tumpang, Kabupaten Malang, pada Jumat (15/3/2024). “Kami berhasil melakukan ungkap kasus tindak pidana perlindungan konsumen dan pangan terkait pengemasan kembali beras Bulog program SPHP (stabilisasi pasokan…
Read MoreSinergitas TNI Polri jajaran Polres Batu nampak dalam pengamanan kegiatan pelebaran jalan di Kecamatan Pujon
Polres Batu – Guna menjaga dan memelihara Kamtibmas di wilayah Polsek Pujon Polres Batu Polda Jatim ,anggota yang melaksanakan piket berpatroli di tempat wisata dan melaksanakan pengamanan giat masyarakat demi menjaga terganggunya keamanan di Kecamatan Pujon. Selasa (19/3/24) Kegiatan ini di dilaksanakan sebagai bentuk tangung jawab Harkamtibmas kepada masyarakat sehingga masyarakat merasakan kehadiran petugas keamanan di tengah tengahnya. Selain melakukan pemantauan , petugas juga melaksanakan pengamanan serta menyempatkan diri untuk memberikan sosialisasi dan himbauan sekaligus memberikan nomor tlp / Contact person yang mudah dihubungi sehingga apabila diperlukan kehadiran Polisi akan cepat direspon dengan harapan keresahan atau kejadian kriminal…
Read MoreBulan Ramadhan tidak surutkan anggota Polres Batu untuk layani masyarakat di pagi hari
Kota Batu – Dalam kegiatan Poros Pagi kali ini, anggota Satuan Lalu Lintas Polres Batu Polda Jatim telah menempati simpul-simpul jalan yang ada di Kota Batu. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberikan kelancaran arus lalu lintas dan mencegah terjadinya kecelakaan. Setiap harinya, ada sekitar 12 titik atau simpul yang dijaga oleh personel Satlantas Polres Batu.Selasa, (19/11/23) Kegiatan ini juga didukung oleh Sat Samapta dan anggota Polsek Jajaran untuk memastikan bahwa aktivitas masyarakat di pagi hari dapat terlayani dengan baik. Kapolres Batu, AKBP Oskar Syamsuddin, berharap agar seluruh anggota Opsnal dari Satlantas, Sat Samapta, dan Polsek Jajaran dapat melaksanakan…
Read MorePolres Bondowoso Berbagi Takjil Sembari Edukasi Pengendara Tertib Lalu Lintas
BONDOWOSO – Meskipun Operasi Keselamatan Semeru 2024 telah selesai pada 17 Maret 2024, namun upaya Satlantas Polres Bondowoso mengajak masyarakat terutama pengguna jalan untuk tertib berlalu lintas terus dilakukannya. Edukasi ini disampaikan oleh petugas sambil membagikan takjil kepada pengendara yang melintas di depan Kantor Satlantas Polres Bondowoso Kasat Lantas Polres Bondowoso, AKP Zainul Imam Syafi’i, SH, MH mengatakan, momentum bulan puasa sengaja dimanfaatkan untuk berbagi berkah kepada para pengendara sambil memberikan edukasi kepada para pengendara. “Berkah bulan puasa Ramadhan kami manfaatkan untuk berbagi, sehingga anggota kami menyampaikan himbauan dan edukasi untuk tertib berlalu lintas, sambil berbagi takjil,” ujarnya, Selasa (18/03/2024)…
Read More