Hari: 4 November 2025 (Page 2/2)

Personel Gabungan Polres Batu dan TNI Lakukan Pengamanan serta Pembersihan Longsor di Ngantang

Batu, Malang – Personel gabungan dari Polres Batu, Polsek Ngantang, Koramil Ngantang, serta instansi terkait turun langsung ke lapangan melaksanakan kegiatan pengamanan dan pembersihan material tanah longsor yang terjadi di Desa Sidodadi, Kecamatan Ngantang, Kabupaten Malang, Senin (03/11/2025). Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk respons cepat aparat keamanan dan pemerintah daerah dalam menanggulangi bencana alam yang berpotensi mengganggu keselamatan masyarakat dan kelancaran arus lalu lintas di wilayah tersebut. Tanah longsor yang terjadi akibat curah hujan tinggi pada malam sebelumnya sempat menutupi sebagian badan jalan dan menghambat aktifitas warga serta pengguna jalan yang melintas. Kapolres Batu AKBP Andi Yudha Pranata, S.H., S.I.K., M.Si….

Read More

Patroli Gabungan Polres Sumenep Cegah Balap Liar 42 motor Tidak Sesuai Spektek Diamankan

SUMENEP – Jajaran Polres Sumenep Polda Jatim kembali menggelar patroli gabungan skala besar dalam rangka mencegah aksi balap liar yang meresahkan masyarakat, Sabtu hingga Minggu (1–2 November 2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) dengan melibatkan personel Satlantas dan Sat Samapta Polres Sumenep Polda Jatim. Patroli berlangsung mulai pukul 24.00 WIB hingga 07.30 WIB dengan menyasar sejumlah titik rawan balap liar, seperti Jalan DR. Cipto, Lingkar Timur, Jalan Raung, Lingkar Utara, Lingkar Barat, area Bandar Udara Trunojoyo, Jalan Raya Sumenep–Pamekasan, Jalan Raya Patihan Lenteng, hingga arah Kalianget dan Parenduan. Dalam kegiatan tersebut, petugas melakukan pemantauan dan…

Read More

Bareskrim Polri Tindak Tambang Pasir Ilegal di Kawasan Taman Nasional Gunung Merapi

Magelang – Direktorat Tindak Pidana Tertentu (Dittipidter) Bareskrim Polri bersama Balai Taman Nasional Gunung Merapi (TNGM), Dinas ESDM Provinsi Jawa Tengah, Polresta Magelang, serta instansi terkait lainnya, menindak tegas aktivitas penambangan pasir ilegal yang berada di dalam kawasan Taman Nasional Gunung Merapi, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, Senin (3/11). Penindakan ini dilakukan setelah adanya laporan masyarakat dan informasi dari berbagai kementerian dan lembaga terkait yang mengungkap aktivitas tambang tanpa izin di kawasan konservasi tersebut. Berdasarkan hasil penyelidikan, ditemukan sekitar 36 titik lokasi tambang pasir ilegal dan 39 depo pasir yang tersebar di lima kecamatan, yaitu Srumbung, Salam, Muntilan, Mungkid, dan Sawangan….

Read More