Personel Polsek Kasembon melaksanakan patroli malam dan dialogis sebagai upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap aman serta kondusif. Kegiatan ini menyasar pemukiman warga, pusat aktivitas masyarakat, serta titik titik yang dianggap rawan gangguan kamtibmas.

Dalam patroli tersebut, petugas berdialog langsung dengan warga untuk menyampaikan pesan pesan kamtibmas, mengajak masyarakat lebih peduli terhadap lingkungan sekitar, serta meningkatkan kewaspadaan terhadap segala bentuk potensi gangguan keamanan.
Kehadiran polisi di tengah masyarakat pada malam hari diharapkan mampu memberikan rasa aman, mencegah terjadinya tindak kriminal, dan mempererat kedekatan antara Polri dengan masyarakat.
Polsek Kasembon akan terus hadir melalui patroli rutin demi mewujudkan wilayah yang aman, nyaman, dan kondusif.
Polri hadir untuk masyarakat.