Hari: 31 Januari 2026
Kawal Program Nasional, Kapolres Batu Pastikan Standar Gizi dan Higienitas Dapur SPPG Pesanggrahan
KOTA BATU – Guna menyukseskan kebijakan nasional dalam memperkuat ketahanan gizi generasi muda, Kapolres Batu AKBP Aris Purwanto meninjau langsung kesiapan dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Pesanggrahan yang berlokasi di Jalan Indragiri No. 2, Kota Batu, Sabtu (31/1/2026). Kunjungan strategis yang didampingi oleh jajaran Pejabat Utama (PJU) Polres Batu ini bertujuan untuk memastikan kesiapan operasional dapur SPPG dalam mendukung pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) bagi para pelajar di wilayah Kota Batu. Dalam tinjauan tersebut, AKBP Aris Purwanto melakukan pengecekan menyeluruh terhadap alur produksi makanan. Mulai dari kualitas dan ketersediaan bahan baku di gudang penyimpanan, proses pengolahan di dapur,…
Read MorePererat Solidaritas, Kapolres Batu Pimpin Olahraga Bersama dan Rayakan Ulang Tahun Personel Periode Januari
KOTA BATU – Guna menjaga kebugaran fisik serta mempererat tali silaturahmi antar-personel, Kapolres Batu AKBP Aris Purwanto, S.H., S.I.K., M.H., memimpin langsung kegiatan olahraga bersama yang diikuti oleh Pejabat Utama (PJU), Kapolsek jajaran, seluruh anggota Polri, serta ASN (Aparatur Sipil Negara) di halaman Mapolres Batu, Sabtu (31/01/2026) pagi. Kegiatan diawali dengan senam aerobik yang berlangsung energik di bawah cuaca pagi Kota Batu yang sejuk. Olahraga rutin ini merupakan bagian dari program kesehatan institusi untuk memastikan seluruh personel tetap dalam kondisi prima guna memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat. Suasana semakin hangat dan penuh kekeluargaan saat acara berlanjut ke sesi perayaan ulang…
Read MoreJelang Ramadhan Polres Bondowoso Cek Ketersediaan dan Penyaluran Gas Melon
BONDOWOSO – Polres Bondowoso, Polda Jatim menerjunkan personel Satreskrim mendatangi lokasi pangkalan serta agen gas melon (LPG 3kg) untuk melakukan pengecekan ketersediaan LPG bersubsidi tersebut. Langkah itu sebagai respon cepat adanya sebuah video antrean panjang warga saat membeli gas yang viral di media sosial. Pada video itu tampak seperti ada fenomena kelangkaan gas melon atau elpiji 3 kilogram subsidi diduga terjadi di salah satu pangkalan sekitar Pasar Induk, Kecamatan Kota, Kabupaten Bondowoso. Terlihat puluhan warga berdesakan dan saling berebut demi mendapatkan satu tabung gas melon. Kapolres Bondowoso, AKBP Aryo Dwi Wibowo melalui Kasatreskrim Polres Bondowoso, Iptu Wawan Triono mengatakan, pihaknya…
Read MorePolres Sumenep Amankan Tersangka Pengedar Sabu di Talango
SUMENEP – Satresnarkoba Polres Sumenep Polda Jatim bersama Polsek Talango berhasil mengungkap kasus peredaran narkotika jenis sabu. Pada Selasa tanggal 27 Januari 2026 pukul 03.00 WIB dini hari petugas melakukan penangkapan terhadap seorang pria berinisial AW (48), yang terbukti memiliki dan mengedarkan sabu. Kasat Narkoba Polres Sumenep, AKP Anwar Subagyo menegaskan penangkapan ini merupakan langkah nyata Polres Sumenep Polda Jatim dalam memberantas peredaran Narkoba. Ia mengatakan kasus ini terungkap berawal dari laporan masyarakat yang curiga dengan aktivitas tersangka di rumahnya di Dusun Jubluk Barat, Desa Gapurana, Kecamatan Talango. Berdasarkan informasi tersebut, tim Satresnarkoba Polres Sumenep Polda Jatim melakukan penggerebekan dan…
Read MoreKapolres Jember Resmikan SPPG di Mayang Dukung Program MBG
JEMBER – Komitmen mendukung program nasional Makan Bergizi Gratis (MBG), Polres Jember Polda Jawa Timur (Jatim) meresmikan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di Kecamatan Mayang, Jumat (30/1/2026). Kehadiran dapur SPPG ini jadi langkah konkret untuk memastikan penyediaan makanan bergizi bisa dikelola secara profesional dan berkelanjutan. Peresmian dilakukan oleh Kapolres Jember, AKBP Bobby Adimas Condroputra bersama jajaran Forum Pimpinan Daerah (Forpimda), Bhayangkari Cabang Jember, Pejabat Utama Polres Jember, serta tokoh masyarakat dan tokoh agama. Suasana penuh semangat kebersamaan terasa dalam momen peluncuran fasilitas yang bakal berdampak besar bagi kesehatan generasi muda ini. Dalam sambutannya, AKBP Bobby menegaskan bahwa program MBG merupakan…
Read MorePolres Tulungagung Amankan 2 Tersangka Jambret di Dua TKP
TULUNGAGUNG – Satreskrim Polres Tulungagung Polda Jatim, melalui Unit Resmob Macan Agung berhasil mengungkap kasus penjambretan yang sempat viral di media sosial, dengan Tempat Kejadian Perkara (TKP) di wilayah Kecamatan Campurdarat. Pengungkapan kasus tersebut disampaikan dalam konferensi pers yang digelar di halaman Mapolres Tulungagung, Rabu (29/1/26). Kasat Reskrim Polres Tulungagung AKP Ryo Pradana dalam keterangannya menyampaikan tersangka yang berhasil diamankan berinisial TS (33) laki – laki warga Boyolangu, Kabupaten Tulungagung. AKP Ryo Pradana menjelaskan, modus operandi pelaku yakni dengan cara mencari sasaran korban perempuan, kemudian berpura-pura menanyakan alamat. Saat korban lengah, pelaku langsung melancarkan aksinya dengan menarik paksa perhiasan milik…
Read MorePolres Gresik Amankan Tersangka Pengedar Ribuan Pil Koplo di Tlogopojok
GRESIK – Polres Gresik Polda Jatim terus menunjukkan komitmennya dalam memberantas narkoba. Kali ini, melalui Satresnarkoba, Polres Gresik kembali berhasil membongkar peredaran narkoba jenis pil logo LL. Pengungkapan tersebut dilakukan di sebuah rumah kontrakan di Jalan Gubernur Suryo, Kelurahan Tlogopojok, Kecamatan Gresik, Kabupaten Gresik, sekitar pukul 11.00 WIB pada Selasa (13/1/2026) pekan lalu. Dari hasil ungkap, Polisi mengamankan 1.169 butir pil LL dan seorang tersangka pengedar berinisial KH (33) di wilayah Kecamatan Gresik. Kasat Resnarkoba Polres Gresik AKP Ahmad Yani mengatakan, penangkapan berawal dari informasi adanya peredaran pil logo LL yang dilakukan pelaku. “Pelaku kami amankan saat berada di rumah…
Read MoreKapolri Pimpin Sertijab Sejumlah Pejabat Utama dan Kapolda, Ini Daftarnya
Jakarta — Kapolri memimpin langsung kegiatan serah terima jabatan (sertijab) sejumlah pejabat utama Mabes Polri dan Kapolda jajaran yang digelar di Gedung Rupatama Mabes Polri, Jumat (30/1/2026). Kegiatan sertijab tersebut merupakan tindak lanjut dari Surat Telegram Kapolri Nomor ST/99 tertanggal 15 Januari 2026 tentang pemberhentian dan pengangkatan jabatan di lingkungan Polri. Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko menyampaikan bahwa rotasi dan promosi jabatan ini merupakan bagian dari komitmen Polri dalam meningkatkan kualitas organisasi dan pelayanan kepada masyarakat. “Hari ini Bapak Kapolri memimpin langsung serah terima jabatan sejumlah pejabat utama dan Kapolda di jajaran Polri, sebagai tindak…
Read More