Kota Batu – Puluhan anak dari PAUD Cahaya Permata Abadi mengunjungi Mapolres Batu dalam kegiatan edukatif, Senin(3/2/2025). Kunjungan ini bertujuan untuk mengenalkan profesi polisi serta menanamkan kesadaran akan pentingnya tertib berlalu lintas sejak usia dini.
Kanit Pendidikan dan Rekayasa Lalu Lintas (Dikyasa) IPDA Istiqomah menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program polisi sahabat anak.
“Kami ingin mengenalkan tugas kepolisian kepada anak-anak dengan cara yang menyenangkan, agar mereka tidak takut dengan polisi, tetapi justru merasa dekat dan aman,” ujarnya.
Dalam kunjungan ini, anak-anak diajak berkeliling ke berbagai unit kepolisian, melihat kendaraan patroli, serta diberikan penjelasan sederhana mengenai tugas polisi. Tak hanya itu, mereka juga diperkenalkan dengan rambu-rambu lalu lintas dan pentingnya keselamatan di jalan raya.
Kegiatan ini disambut antusias oleh para anak-anak dan guru pendamping. Salah satu guru mengungkapkan, bahwa kunjungan ini memberikan pengalaman berharga bagi anak-anak.
“Mereka jadi lebih mengenal tugas polisi dan memahami pentingnya disiplin berlalu lintas sejak dini,” katanya.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan anak-anak semakin memahami peran kepolisian dalam menjaga keamanan serta tertanam nilai-nilai kedisiplinan sejak dini. Polres Batu juga berkomitmen untuk terus mengadakan kegiatan edukatif serupa guna mempererat hubungan dengan masyarakat.